100% Pelunasan BPIH, BSI Siagakan Layanan Optimal Bagi Jemaah Haji
1 min read

100% Pelunasan BPIH, BSI Siagakan Layanan Optimal Bagi Jemaah Haji

Jakarta, 17 April 2025 — PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mengumumkan bahwa seluruh calon jemaah haji yang menjadi nasabahnya telah menuntaskan pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) untuk musim haji 1446 Hijriah. Menyusul pencapaian tersebut, BSI mengintensifkan persiapan layanan guna mendukung kelancaran ibadah para jemaah di Tanah Suci.

Plt. Direktur Utama BSI, Bob T. Ananta, menyampaikan bahwa pihaknya telah menyiapkan beragam fasilitas untuk memastikan kenyamanan jemaah selama pelaksanaan ibadah. “Pelunasan BPIH sudah 100% sebelum batas akhir pelunasan haji pada 25 April 2025,” jelasnya.

BSI akan mendampingi jemaah sejak tahap persiapan hingga pelaksanaan ibadah dengan layanan seperti manasik haji yang difasilitasi bersama Kementerian Agama, kartu debit mabrur untuk transaksi di Arab Saudi, layanan penukaran uang riyal, serta Call Center 14040 yang siap memberikan bantuan langsung.

Bob juga menyebutkan bahwa kloter pertama pemberangkatan jemaah akan dimulai pada 2 Mei 2025, dan kloter terakhir pada 31 Mei 2025. Di sisi lain, daftar tunggu calon jemaah haji BSI per Februari 2025 telah mencapai 3,36 juta orang.

Untuk jangka panjang, BSI mengajak masyarakat merencanakan ibadah haji sejak dini melalui produk Tabungan Haji Indonesia dan Tabungan Haji Muda. Nasabah juga dapat memanfaatkan Program Abatana untuk menabung otomatis, atau Program Mabrur Extra Rezeki (MAXI) dengan hadiah menarik.

Lebih dari itu, Bob menggarisbawahi pentingnya investasi emas sebagai opsi strategis dalam mempersiapkan biaya haji di masa depan.

“Oleh karena itu, menyimpan dana haji di bank emas BSI bisa menjadi salah satu langkah persiapan yang dapat dilakukan ke depannya agar selisih pelunasan biaya haji kedepannya tidak terlalu jauh,” ujar Bob. (Redaksi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *